Pada hari Kamis, 13 Juni 2024 telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Siaga Darurat Bencana Kekeringan dan Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi NTB di Graha Bakti Praja Kantor Gubernur Nusa Tenggara Barat yang dihadiri oleh beberapa OPD terkait, Unsur Pemerintah Pusat (K/L), BPBD Kabupaten/Kota, dan Unsur Lembaga Lainnya (Swasta/NGO/Perguruan Tinggi, dan lain-lain)
Rapat Koordinasi ini dibuka oleh Bapak Ibnu Salim S.H., M,Si., CGCAE selaku Pj Sekda NTB, dalam memeberikan sambutan sekaligus membuka acara Bapak Pj Sekda menyampaikan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi bencana kekeringan dan memperkuat koordinasi antar OPD dan Lembaga terkait, agar Masyarakat tidak mengalami kekurangan air bersih yang berkepanjangan.
Setelah pembukaan yang disampaikan Bapak Pj Sekda, kemudian acara dilanjutkan dengan beberapa kegiatan, yakni: Pemaparan Perkembangan Cuaca dan potensi Bencana Kekeringan di Provinsi NTB yang disampaikan oleh perwakilan Stasiun Klimatologi Nusa Tenggara Barat kemudian dilanjutkan pemaparan oleh perwakilan Kepala Balai Wilayah NT I yang menyampaikan mengenai Ketersediaan Air Baku yang berada di Wilayah Nusa Tenggara Barat, selanjutnya pemaparan disampaikan oleh Kepala Bidang DAMKAR BPBD Provinsi NTB, dalam peyampaiannya Kabid DAMKAR BPBD Provinsi menyampakan pentingnya Peran Damkar Provinsi NTB dalam akselerasi dan Antisipasi Bencana Karhutla di Nusa Tenggara Barat, dan yang terakhir pemaparan disampaikan oleh tiap perwakilan BPBD kabupaten /kota wilayah NTB yang memaparkan Kesiapan Daerah dalam menghadapi Bencana Kekeringan (Kondisi, Ketersediaan Sarpras Pendukung Penanganan dan beberapa kendala yang terjadi).
Diharapkan dengan dilaksanakannya Rapat Koordinasi Siaga Darurat Kekeringan dan Karhutla ini agar segera dilakukan koordinasi oleh OPD dan Lembaga terkait agar sesegara mungkin mengidentifikasi kendala-kendala apa saja yang menjadi masalah dalam penangaan bencana Kekeringan dan Karhutla agar minimnya masyrakat yang terdampak bencana dalam musim kemarau tahun ini serta BPBD Kab/Kota diharapkan untuk mengeluarkan Status Siaga Darurat Menghadapi Bencana Kekeringan dan Karhutla di Provinsi NTB.
Facebook : Bpbd Ntb Prov
Instagram : bpbdntb
Twitter : @bpbd_ntb
Web : bpbd.ntbprov.go.id
#SiapUntukSelamat #KitaJagaAlamJagaKita #SalamTangguh
#SalamKemanusiaan #BudayaSadarBencana
#KenaliAncamannya #KurangiRisikonya
#NTBTangguh #ntbgemilang #ntblajumelaju
Pusdalops PB-BPBD Provinsi NTB