Menindaklanjuti kegiatan Pemantauan dan informasi bencana Banjir di Kabupaten Bima NTB, Tim BPBD Kabupaten Bima melaporkan bahwa pada Sabtu 16 Maret 2019. Pkl 14.00 Wita terjadi bencana Banjir Bandang di Desa Boro Kecamatan Sanggar Kabupaten Bima.
Kejadian ini berdampak Akses jalan penghubung antar Desa terputus, kemudian beberapa unit rumah halaman tergenang air dan lumpur. Beruntung tidak ada korban jiwa ataupun pengungsi dari kejadian bencana ini.
Banjir bandang ini adalah kejadian bencana yang telah terjadi setiap tahun di Desa Boro Kecamatan Sanggar. Hal ini disebabkan oleh penggundulan kawasan hutan akibat alih fungsi sebagai lahan pertanian jagung.
Adapun langkah-langkah yang telah dilakukan oleh pihak BPBD Kabupaten Bima adalah menerjunkan TRC BPBD Kab bima untuk memantau lokasi dan monitoring lewat cuaca BMKG. Tim pun kala itu tengah bersiap untuk turun ke lapangan serta bersiaga untuk melakukan pendataan dan kaji cepat di lapangan.Tim juga telah melakukan koordinasi dengan dinas terkait terutama dengan BPBD Provinsi Nusa Tenggara Barat.